Kamis, 13 Agustus 2015

Cara Aman membersihkan Cincin Berlian




Menjaga cincin berlian Anda tetap bersinar adalah hal yang mudah dan dapat dilakukan dengan beberapa bahan dan perlengkapan rumah tangga. Anda mungkin pernah mendengar bahwa baking soda dan pasta gigi adalah bahan yang baik untuk membersihkan cincin, tetapi sebenarnya kedua produk ini sangat kasar dan bisa menggores cincin berharga Anda. Menggunakan pembersih lembut yang tidak abrasif adalah cara yang lebih aman membersihkan cincin berlian Anda.

Berikut caranya :

1. Buat campuran sabun dan air. Teteskan sedikit sabun cuci piring ke dalam mangkuk. Isi mangkuk dengan air hangat. Aduk sedikit untuk menghasilkan sedikit busa. Gunakan sabun cuci piring yang lembut, sebaiknya pilih sabun yang dibuat dari bahan-bahan alami untuk menghindari membahayakan cincin Anda dengan bahan kimia. Sabun mandi, sabun cuci tangan, atau sampo yang lembut juga dapat digunakan. Meskipun begitu, pastikan untuk tidak menggunakan sabun yang mengandung "pelembab," karena bisa meninggalkan lapisan pelembab/minyak pada cincin Anda.

2. Tempatkan cincin Anda dalam mangkuk berisi air sabun selama 15 menit. Biarkan air sabun meresap ke dalam cincin. Ini akan menembus dan melonggarkan debu dan kotoran yang telah menumpuk pada cincin Anda.

3. Ambil cincin Anda dan periksa. Jika Anda masih bisa melihat kotoran yang menumpuk, Anda harus membersihkannya lebih lanjut. Jika tidak, maka Anda bisa langsung membilas cincin Anda dengan air bersih.

4. Gunakan sikat gigi yang lembut untuk menggosok lembut sisa kotoran pada cincin Anda. Pastikan Anda menggunakan sikat gigi berbulu lembut, bukan berbulu sedang atau keras, sehingga cincin tidak akan tergores. Gosok cincin ringan, dan masukkan bulu sikat ke dalam celah-celah yang sulit dijangkau. Anda dapat menggunakan tusuk gigi untuk mengambil kotoran keluar dari celah-celah jika perlu.

5. Bilas cincin dengan air dingin.

6. Biarkan kering. Tempatkan cincin Anda di atas kertas tisu atau kain bersih dan biarkan benar-benar kering oleh udara.

Demikian sedikit share yang bisa saya bagikan untuk Anda, semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar